Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Kembali ke Bank BJB! Perpanjang STNK di Gerai Samsat Bintaro

gerai samsat bintaro

Lebih cepat dan nyaman di Gerai Samsat Bintaro.

Perpanjang pajak STNK kendaraan, motor maupun mobil, nampaknya menjadi kegiatan tahunan yang malesin banget untuk dikerjakan.

Bukan karena harus bayar pajak, tetapi lebih pada antrian di Samsat yang rame banget. Nah, untuk warga yang bermukim di sekitar Bintaro, Jakarta Selatan, kamu bisa perpanjang STNK melalui fasilitas Gerai Samsat pada Bank BJB seberang Bintaro Plaza.

Pertama kali, lokasi Samsat ini memang di Bank BJB lantai tiga (kalau tidak salah). Kemudian, sempat pindah ke ruko sendiri selama beberapa tahun. Dan sekarang, Gerai Samsat Bintari ini kembali lagi ke Bank BJB.

Jadi, samsatnya tidak tutup. Tapi pindah. Masih di area yang sama. Kamu tinggal cari saja Bank BJB, posisinya di pojokan.

Persyaratan Perpanjang STNK


Di Gerai Samsat Bintaro ini, kamu bisa melakukan perpanjangan STNK tahunan dengan cepat dan nyaman.

Disini, sebaiknya kamu siapkan dari rumah fotokopi dari dokumen yang dibutuhkan ujtuk diserahkan, yaitu e-KTP, STNK dan BPKB. Kemudian, berikan semua fotokopi itu kepada resepsionis ketika datang untuk melakukan perpanjangan.

Namun, jika kendaraan belum lunas, kamu juga perlu memberikan KTP, STNK dan BPKB asli atau surat keterangan dari leasing. Setelah itu, duduk manis sampai nama kamu dipanggil dan bayar pajaknya.

Jam Pelayanan


Sempat ditutup karena Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), akhirnya samsat ini kembali dibuka untuk melayani keperluan masyarakat untuk perpanjang STNK pada masa new normal.

  • Senin-Kamis: 08.00-14.00 WIB
  • Jumat: 08.00-11.00 WIB, 13.00-14.00 (potong solat Jumat)
  • Sabtu: 08.00-11.00 WIB

Keterbatasan Samsat Bintaro


Dikarenakan ini bukan Samsat pusat atau hanya cabang pembantu sehingga layanannya tidak selengkap di pusat. Jadi, kamu tidak bisa perpanjang STNK 5 tahun yang mengharuskan untuk gesek nomor mesin dan rangka dan cetak plat nomor baru kendaraan.

Oh ya, penting untuk diketahui bahwa Gerai Samsat Bintaro yang beralamat di Pondok Karya, Pondok Aren, Tangerang Selatan, Banten ini cuma melayani perpanjang STNK tahunan. Sejauh ini, itulah informasi tambahan yang saya ketahui setelah bertanya ke petugas.

23 komentar untuk "Kembali ke Bank BJB! Perpanjang STNK di Gerai Samsat Bintaro"

  1. Sangat membantu dalam proses urus Perpanjangan STNK di Tangsel
    .

    BalasHapus
  2. Permisi mau Tanya untuk keterlamatan Pajak stnk 1 thn bisa kah?

    BalasHapus
  3. untuk STNK ber KTP DKI bisa juga kan?

    BalasHapus
  4. Antreannya perlu diperbaiki. Bisa mencontoh outletnya/kantor cabangnya BPJS Kesehatan.

    BalasHapus
  5. Keterangan di atas misleading. Karena anda masih harus memiliki fotocopy semua dokumen di atas. Jasa fotocopy disiapkan di depan gerai. Kemajuan?

    BalasHapus
    Balasan
    1. ooo, sip2. keterangannya sudah saya ubah agar tidak salah kaprah :D

      Hapus
  6. harus fotokopy ktp, bpkb, stnk.. walaupun ada layanan fotokopy berbayar di depan samsatnya menurut saya jadi tidak go green sih. 1-2 tahun lalu bisa pake asli tanpa fotokopy.. jadi kayaknya ini kemunduran.

    BalasHapus
  7. thanks infonya, msh tetep pake fotokopi ktp, bpkb ma stnk ya? kalo bayarnya bagaimana ya? bisa debit ga?

    BalasHapus
  8. saat masih menyatu dengan Bank BJB justru ga perlu fotokopi KTP, STNK dan BPKB. sekarang malah wajib fotokopi dan ada mesin fotokopi di pintu masuk SAMSAT nya, biaya fotokopi nya Rp.1000/lembar. kalo ga bawa BPKB asli juga kena biaya ACC BPKB sebesar Rp.40ribu

    BalasHapus
    Balasan
    1. Di Indonesia bayar pajak kendaraan bermotor kok masih dipersulit ya, pake foto copy BPKB, STNK dan KTP. Penyediaan foto copy bagian dari bisnis mereka, dan beanya cukup mahal, dibandingkan foto copy dipinggir jalan. Mestinya bisa dipermudah, bayar PBB, bisa dilakukan secara online, cukup masukkan Nomor obyek pajak, di eBanking sdh bisa kok

      Hapus
  9. Kl mau perpanjangan sim tp alamat ktp luar daerah bisa gak

    BalasHapus
  10. Balasan
    1. harusnya sih sudah, ya. silakan cek ke TKP saja untuk kepastiannya :D

      Hapus
  11. Klo untuk pajak mobil bisa gk bayar di situ

    BalasHapus
    Balasan
    1. bayar pajak stnk mobil, bisa. asalkan pajaknya yg perpanjang tahunan ya, bukan ganti plat (per 5 tahun).

      Hapus
  12. Kalo bayar pajak kedua apa harus ada bukti pembayaran pajak yg pertama?

    BalasHapus
    Balasan
    1. perlu, tapi nggak dalam bentuk nota. di stnk kan ada stempel pelunasan pembayarannya. itu aja sudah cukup untuk jadi bukti pembayaran pajak selanjutnya :D

      Hapus
  13. Klo bayar pajak KB DKI jakarta bisa tidak di samsat bintaro plaza? Mohon jawabannya. Thx

    BalasHapus