Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Heboh!! Crash Bandicoot Versi Remaster Dipastikan Hadir di PlayStation 4

Crash Bandicoot

Pada konferensi pers yang diselenggarakan di ajang E3 2016, Sony mengumumkan bahwa karakter Crash Bandicoot akan menuju ke Skylanders Imaginators sebagai cameo. Terlepas Crash sebagai cameo, untuk pertama kalinya Skylanders Imaginators akan memungkinkan gamer untuk membuat karakter sendiri.

Pengumumkan tersebut menjadi konfirmasi dari semua rumor yang beredar terkait kembalinya Crash, mulai dari dibelinya franshise game tersebut oleh Sony, masalah dengan toys manufacture, sampai remake tidak resminya dengan Unreal Engine 4. Yang terbaru, Crash muncul sebagai cameo di game Uncharted 4 yang mana game terakhirnya adalah Crash Bandicoot Nitro Kart 2 untuk iOS pada tahun 2010.

Pada game yang dikembangkan oleh Activision untuk PlayStation 3, PlayStation 4, Xbox 360, Xbox One dan Wii U ini, Crash akan bergabung dengan tokoh-tokoh ikonis PlayStation lain, yang salahg satunya adalah Spyro, karakter asli dari Spyro's Adventure.

Rencananya, Skyladers Imaginators akan diluncurkan pada 13 Oktober di Australia dan Selandia Baru, 14 Oktober di Inggirs, 16 Oktober di Amerika Serikat.

Lebih lanjut lagi, Sony juga mengumumkan bahwa tiga judul game Crash Bandicot akan dibuatkan versi remaster-nya untuk konsol PlayStation 4, yakni Crash Bandicoot, Crash Bandicoot 2: Cortex Strikes Back, dan Crash Bandicoot: Warped.


SUMBER: IGN Kotaku

1 komentar untuk "Heboh!! Crash Bandicoot Versi Remaster Dipastikan Hadir di PlayStation 4"